MUBA, Nakulanews.id – Berikan pelayanan terbaik, Ps Kanit Samapta Polsek Lalan Aipda Ismail Adha dan 2 personil Polsek Lalan Aipda Sigit Triyono, SH dan Brigadir Ahmad Choidir melaksanakan giat rutin Strong Point pagi bertempat di Jalan Poros Desa Purwa Agung dan di Jalan Poros Desa Karang Tirta Kecamatan Lalan Kabupaten Muba. Jumat (28/6/2024) sekira pukul 07.00 Wib s/d selesai.
Kapolres Muba AKBP Imam Safii, S.I.K, M.Si melalui Kapolsek Lalan Iptu Zulkarnain Afianata, ST, M.Si, MH menyampaikan “Strong point ini dilakskanakan oleh Personil Polsek Lalan bertujuan untuk Menciptakan situasi aman dan tertib saat pelaksanaan pengaturan lalu lintas, Menjaga dan memelihara situasi yg aman, tertib dan kondusif serta memberikan rasa aman pada masyarakat dan juga mengantisipasi terjadinya kemacetan lalu lintas dan Dalam rangka upaya mewujudkan kehadiran personel polisi di tengah masyarakat.
“Kegiatan ini bagian dari pada upaya untuk menciptakan Kamseltibcar Lantas di wilayah hukum Polsek Lalan, ”ucap Iptu Zulkarnain.
Kapolsek menambahkan, Kegiatan strong point pagi ini dilaksanakan setiap pagi di seluruh titik lokasi pusat keramaian masyarakat seperti pasar, pertokoan, juga di titik rawan macet dan rawan lakalantas, serta lokasi persekolahan.
“Kegiatan strong point ini juga sebagai aksi nyata segenap jajaran Polsek Lalan Polres Muba dalam rangka memaksimalkan dan mengoptimalkan kegiatan pelayanan kepolisian terhadap seluruh lapisan warga masyarakat. Kita berharap dengan adanya program Strong Point pagi ini dapat mengoptimalkan pelayanan kepolisian terhadap seluruh lapisan warga masyarakat, apakah pengemudi, pengendara, pedagang, karyawan, pegawai kantoran, anak sekolah, dan sebagainya. Dengan demikian, lanjutnya, stabilitas kamtibmas dapat terus terjaga dengan baik,” pungkas Iptu Zulkarnain.