BerandaTERKINIDiduga Terlilit Hutang, Oknum Kades Mbak Sako, Aceh Tenggara, M Ikram Bawa...

Diduga Terlilit Hutang, Oknum Kades Mbak Sako, Aceh Tenggara, M Ikram Bawa Lari Dana Desa Tahap II, TA 2024 Sebesar Rp 320 Juta

Diduga Terlilit Hutang, Oknum Kades Mbak Sako, Aceh Tenggara, M Ikram Bawa Lari Dana Desa Tahap II, TA 2024 Sebesar Rp 320 Juta

200824

Kutacane (Nakulanews.id): Ditengarai terlilit hutang yang diduga mencapai ratusan juta rupiah, oknum Kades Mbak Sako, Kecamatan Bukit Tusam, Kabupaten Aceh Tenggara, M Ikram, nekat gelap mata dengan melarikan Dana Desa Tahap II sebesar Rp 320 Juta TA 2024 ini.

Informasi yang dihimpun awak media, Selasa malam (20/08/2024) dari pengakuan salah seorang warga Desa Mbak Sako, initial JL, yang juga menjabat sebagai perangkat Desa, membeberkan perihal ini.

Dijelaskannya “diduga kuat hutang yang melilit oknum Kades, M Ikram mencapai Rp 200 juta-an dari sejumlah rentenir (lintah darat). Makanya begitu Dana Desa Tahap II cair yang mencapai Rp 320 juta nekat dia bawa kabur.

Hingga kini, keberadaan Oknum Kades Mbak Sako itu tak jelas juntrungnya, memang sekali-kali dia ada nampak di seputaran Desa Mbak Sako, tapi ketika didatangi kediamannya Oknum Kades, M Ikram itu tak pernah tampak batang hidungnya, seolah raib ditelan bumi.

Praktis sambung warga tadi, seluruh kegiatan desa yang terkover pada Dana Desa tahap II tahun 2024 ini tak bisa terlaksana, mulai dari Kegiatan Penyaluran Dana BLT warga, serta sejumlah kegiatan desa lainnya.

Sejurus kemudian, awak media mencoba mengkonfirmasi Oknum Kades Mbak Sako, M Ikram, via seluler genggamnya, guna mempertanyakan dugaan dilarikannya Dana Desa Tahap II TA 2024 yang mencapai Rp 320 Juta.

Kendati dihubungi di waktu yang berbeda, hp milik Oknum Kades, M Ikram, tak kunjung aktif, begitu juga ketika pesan elektronik via WA dikirimkan padanya, hingga berita dirilis dan tayang, jawaban yang dinanti sebagai hak jawabnya tak kunjung ada balasan.

Untuk itu warga berharap, kepada pihak terkait, khususnya pihak aparat penegak hukum agar segera mengambil tindakan cepat guna mengamankan oknum Kades Mbak Sako, M Ikram itu, agar kapok dan sebagai efek jerah baginya, pungkas warga JL tadi. (rky).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Must Read

spot_img