BerandaTERKINITingkatkan Kebugaran Tubuh, Kodim 1607/Sumbawa Ikuti Jalan Sehat Bersama Bupati Sumbawa

Tingkatkan Kebugaran Tubuh, Kodim 1607/Sumbawa Ikuti Jalan Sehat Bersama Bupati Sumbawa

NTB, Sumbawa Besar – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-79 dan HUT Himponi ke-19 tahun 2024, Kodim 1607/Sumbawa bersama berbagai instansi melaksanakan kegiatan jalan sehat pada hari Jumat (30/08/2024). 

 

Kegiatan yang diikuti oleh sekitar 3.000 peserta ini berlangsung dengan penuh semangat di Halaman Kantor Bupati Sumbawa, Jln. Garuda No.01, Kelurahan Uma Sima, Kecamatan Sumbawa.

Acara jalan sehat ini dihadiri oleh sejumlah instansi, seperti TNI-Polri, yang diwakili oleh jajaran Kodim 1607/Sumbawa dan Polres Sumbawa, jajaran Pemerintah Kabupaten Sumbawa, Himponi Kabupaten Sumbawa, serta instansi Vertikal, BUMN, dan BUMD yang beroperasi di Kabupaten Sumbawa. 

 

Pada pukul 07.30 WITA, Bupati Sumbawa Drs. H. Mahmud Abdullah, yang didampingi oleh Forkopimda Sumbawa, secara resmi melepas para peserta jalan sehat dari titik start di Halaman Kantor Bupati Sumbawa. Rute yang dilalui oleh peserta meliputi beberapa titik, yaitu Kantor Bupati – Depan Kodim – PO Tiara Mas – PO Titian Mas, dan kembali finis di Kantor Bupati Sumbawa.

Setelah seluruh peserta memasuki garis finis, acara dilanjutkan dengan pencabutan undian kupon berhadiah yang menambah semarak kegiatan.

 

Dikonfirmasi disela kegiatan, Kasdim 1607/Sumbawa, Mayor Inf Dahlan, S.Sos., menyampaikan bahwa kegiatan jalan sehat ini merupakan wujud nyata dari komitmen bersama untuk menjaga kesehatan dan kebugaran, serta mempererat silaturahmi antara TNI, Polri, pemerintah daerah, dan seluruh masyarakat Sumbawa. 

 

Mayor Inf Dahlan S.Sos. juga mengungkapkan pentingnya menjaga semangat persatuan dan gotong royong, terutama dalam momen peringatan HUT RI yang ke-79 ini, sebagai bentuk penghormatan terhadap perjuangan para pahlawan yang telah memperjuangkan kemerdekaan.

 

Kasdim 1607/Sumbawa, Mayor Inf Dahlan, S.Sos., juga menyampaikan ucapan selamat atas peringatan HUT Himponi yang ke-19. Beliau berharap agar Himponi terus berperan aktif dalam menggerakkan kegiatan-kegiatan positif di Sumbawa.

 

Kegiatan ini berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Partisipasi dari berbagai instansi ini menunjukkan dukungan yang kuat terhadap upaya peningkatan kebugaran dan kesehatan masyarakat, serta semangat kebersamaan dalam memperingati HUT RI ke-79 dan HUT Himponi ke-19 tahun 2024. (Pendim 1607/Sumbawa).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Must Read

spot_img