BerandaTERKINIDiduga Ada Proyek Siluman di Gedung Serbaguna Kabupaten Ogan Ilir

Diduga Ada Proyek Siluman di Gedung Serbaguna Kabupaten Ogan Ilir

OGAN ILIR, Nakulanews.id – Pekerjaan proyek rehabilitasi plafon di Gedung Serbaguna Kabupaten Ogan Ilir, tepatnya di perkantoran Pemda lama Kabupaten Ogan Ilir diduga proyek siluman.

Pasalnya, pekerjaan proyek itu, saat ini dalam perbaikan (renovasi) atau ditahap membangun yang sudah berjalan beberapa hari dengan menggunakan anggaran yang tidak jelas asal usulnya. Disisi lain, pekerjaan tersebut tidak adanya papan nama proyek atau plank pekerjaan informasi.

Dengan tidak memasang papan proyek jelas menyalahi aturan Undang-Undang Keterbukaan Informasi Publik (KIP) Nomor 14 Tahun 2008 dan Perpres Nomor 54 Tahun 2010 dan Nomor 70 Tahun 2012.

Dimana UU tersebut mengatur setiap pekerjaan bangunan fisik yang dibiayai oleh negara wajib memasang papan nama proyek sebagai bentuk transparansi pertanggung jawaban terhadap publik mengingat sumber dana yang digunakan dalam melakukan pembangunan proyek tersebut dari negara yang dihimpun dari uang rakyat sehingga harus kembali pada rakyat sesuai peruntukannya.

Papan nama proyek tersebut harusnya memuat terkait jenis kegiatan, lokasi proyek, nomor kontrak, waktu pelaksanaan proyek dan nilai kontrak serta jangka waktu atau lama pekerjaan.

Bukan cuma itu saja, pantauan awak media dilokasi juga diduga para pekerja tidak menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) lengkap sesuai dengan jenis pekerjaan dan standar yang berlaku.

Karena APD merupakan komponen utama dalam sistem K3 (Keselamatan, kesehatan, dan keamanan kerja) yang bertujuan untuk meminimalisir resiko bahaya yang mungkin terjadi, seperti helm keselamatan, sabuk pengaman, sepatu boots, kacamata pengaman, sarung tangan dan pelindung wajah yang sudah Standar Nasional Indonesia (SNI).

Terkait proyek tersebut, awak media mencoba mengkonfirmasi salah satu pekerja dan mengatakan kalau proyek tersebut selaku pihak kontraktor nya dari Palembang.

“Kontraktor dari Palembang tula Kak,” ujarnnya saat diwawancarai awak media,” Jumat (6/9/2024).

Terkait papan proyek, dia menerangkan memang belum ada karena lagi banyak tugas dan sekalian membuat pagar keliling.

“Iyo belom ado Kak, olehnyo lagi banyak tugas, sekalian buat pagar keliling nyo,”terangnya. (Tim)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Must Read

spot_img