BerandaTERKINIKlarifikasi Ketua DPD. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kab. OKU, terkait mundurnya Adip...

Klarifikasi Ketua DPD. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kab. OKU, terkait mundurnya Adip Kailani bersama 500 kader PKS se kecamatan Lubuk Raja.

nakulanews  Baturaja, Dewan Pimpinan Tingkat Daerah, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten OKU membantah pernyataan mantan Ketua DPC PKS Kecamatan Lubuk Raja Adip Kailani yang membuat pernyataan jika dirinya mundur beserta 500 orang kader PKS Lubuk Raja.

DPD PKS menyatakan jika Adip telah melakukan pembohongan publik. Bagaimana tidak, Adip Kailani mengatakan mundur beserta 500 kader PKS Lubuk Raja, sedangkan Adip sendiri hanya menyerahkan 41 nama kader untuk DPC Lubuk Raja.

“Yang bersangkutan buat pernyataan bohong tentang pengunduran dirinya beserta 500 orang kader padahal DPC lubuk raja hanya 41 orang, dan jika memang ada 500 kader di sana yang bersangkutan sudah pasti duduk di kursi dewan,” kata Ketua DPD PKS OKU Azwar Aripin M.Pd.I

Kedua dalam pemberitaan yang beredar saudara Adip Kailani juga mengeluarkan statement jika DPD PKS tidak tegak lurus terhadap partai,” Saudara Adip ini menganggap seharusnya DPW dan DPD harus satu arah, jika DPW PKS memberikan dukungan kepada HDCU adam seharusnya DPD PKS OKU memberikan dukungan kepada YPN YESS. Padahal dukungan DPP PKS hanya ke 1 paslon yakni pasangan Bertaji,” kata Azwar.

Ditambahkan Azwar unsur pimpinan PKS telah melakukan rapat, dan merumuskan 3 pelanggaran berat Adip Kailani. Pertama Adip Kailani tidak komitmen terhadap komitmen terhadap keputusan partai. Kedua, Adip Kailani tidak komitmen terhadap iuran wajib hingga akhir masa jabatannya,” ketiga yang bersangkutan tidak tegak lurus dengan keputusan partai yang mendukung pasangan Bertaji. Tanpa pengunduran diri saudara Adip sudah layak untuk dilakukan pemberhentian,” kata Azwar

Saat ditanya apakah masalah ini akan dibawa PKS ke jalur hukum? Azwar mengatakan bahwa pihaknya masih masih akan mengkaji bersama pimpinan PKS apakah yang bersangkutan layak dilaporkan atau tidak.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Must Read

spot_img