BerandaBISNISPaslon Harno-Hanies Siap Wujudkan Program Makan Bergizi untuk Ibu Hamil dan Anak...

Paslon Harno-Hanies Siap Wujudkan Program Makan Bergizi untuk Ibu Hamil dan Anak Sekolah di Rembang

nakulanews.id – RembangĀ  || Pasangan calon (paslon) nomor urut 02, Harno-Hanies, menegaskan bahwa program-program yang mereka usung akan sejalan dengan kebijakan pemerintah pusat. Sebagai bentuk dukungan terhadap visi ketahanan pangan Presiden Prabowo, Harno-Hanies merancang program strategis yang bertujuan untuk mendukung Indonesia dalam mencapai kedaulatan pangan.

Menurut Harno, Rembang memiliki potensi besar dalam sektor pertanian, yang dapat dimanfaatkan untuk mendukung program ketahanan pangan nasional. ā€œKabupaten Rembang sudah sangat siap dengan potensi bahan baku pangan yang berlimpah, seperti beras dari Jon Putra Group,ā€ ujar Harno dalam kunjungannya ke Jon Putra Group di Rembang, Kamis (31/10/2024).

Harno menegaskan bahwa dukungan terhadap ketahanan pangan ini bukan sekadar janji lisan, tetapi sudah tercermin dalam program-program yang diusungnya. Dengan ketersediaan beras yang melimpah di Rembang, ia optimis program makan bergizi gratis dapat diwujudkan. ā€œKami akan mendukung program Pak Prabowo untuk ketahanan pangan dan swasembada pangan,ā€ tambahnya.

Rembang dinilai memiliki sumber daya yang dapat mendukung program pemberian makanan bergizi bagi ibu hamil dan anak sekolah. Asrori, ketua tim kampanye Harno-Hanies sekaligus Ketua DPC Gerindra Rembang, menyatakan bahwa dengan potensi sumber daya seperti beras, perikanan, dan peternakan, pasangan Harno-Hanies mampu mengimplementasikan program ini secara berkelanjutan.

ā€œKami yakin dengan sumber daya yang ada di Rembang, pasangan Harno-Hanies dapat merealisasikan program Pak Prabowo untuk memberikan makanan bergizi gratis. Harapan kami, program ini bisa membawa dampak positif bagi masyarakat,ā€ pungkas Asrori.

Program ini tidak hanya ditujukan untuk meningkatkan gizi masyarakat, tetapi juga untuk mendorong kemajuan sektor pertanian dan perikanan lokal di Kabupaten Rembang.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Must Read

spot_img