BerandaTERKINIMusrembang di Pulau Wangi-wangi, Pemda Wakatobi Terima 155 Usulan

Musrembang di Pulau Wangi-wangi, Pemda Wakatobi Terima 155 Usulan

WAKATOBI – Pemerintah Daerah (Pemda) Wakatobi melakukan Musyawarah Perencanaan Pembangunan tingkat kecamatan wangi-wangi dan wangi-wangi Selatan dalam rangka penyusunan rencana kerja pemerintah daerah (RKPD) Kabupaten Wakatobi tahun 2025.

 

Musrembang tersebut digelar di Pesanggrahan Budaya Kecamatan Wangi-wangi Selatan pada Selasa (06/02) dengan mengusung tema Wakatobi Maju, pemantapan pembangunan untuk Wakatobi yang mandiri dan berdaya saing.

 

Pada kesempatan itu, Bupati Wakatobi Haliana SE saat memberikan sambutannya, mengharap kegiatan dapat berjalan dengan baik, sehingga perencanaan pembangunan Daerah mampu dijalankan dengan baik, terutama menjawab masalah masyarakat khususnya wangi-wangi dan wangi-wangi Selatan.

 

” Mudah-mudahan dengan agenda musrembang ini kita juga menjalani persatuan dan kesatuan, menjaga kerukunan kita, karena disini kita kerja bersama menyatukan pikiran khususnya untuk menerima aspirasi, menerima usulan teman-teman kepala desa lurah se-Kecamatan Wangi-wangi dan Wangi-wangi Selatan. Sehingga saran-saran yang baik merupakan upaya untuk bisa menyempurnakan rencana kerja pemerintah daerah tahun 2025,” ungkapnya.

 

Untuk diketahui kegiatan tersebut diikuti oleh Wakil Bupati Wakatobi, Forkopimda, OPD lingkup pemerintah Wakatobi, Camat wangi-wangi dan Wangi-wangi Selatan, Kelurahan dan Desa se-pulau Wangi-wangi, serta total jumlah usulan yang diterima sebanyak 155 usulan.

 

Kecamatan Wangi-wangi sebanyak 79 usulan, dengan rincian Desa Koroeonowa 3 usulan, Longa 14 usulan, maleko 2 usulan, Pada raya Makmur 4 usulan, Patuno 4 Usulan, Pookambua 4 Usulan, Posalu 1 Usulan, Sombu 3 Usulan, Tindoi 5 Usulan, Tindoi Timur 4 Usulan, Waelumu 3 usulan, Waginopo 5 usulan, Waha 2 usulan, Wapiapia 6 Usulan, Kelurahan Pongo 7 Usulan, Kelurahan Waetuno 1 usulan, Kelurahan Wanci 2 usulan, Kelurahan Wandoka 1 usulan, Wandoka Selatan 2 Usulan, Wandoka Utara 6 Usulan.

 

Sementara itu untuk Kecamatan Wangsel sebanyak 76 usulan dengan rincian, Desa Kapota 2 usulan, Kabita Togo 2 Usulan, Kabita 2 usulan, Kapota Utara 2 usulan, Komala 1 usulan, Liya Bahari Indah 4 usulan, Liya One melangka 1 usulan, Liya Togo 7 usulan, Liya mawi 1 usulan, Desa Matahora 1 usulan, Desa Mola Bahari 31 usulan, Mola Nelayan bakti 2 usulan, Mola Samaturu 3 Usulan, Desa Mola Selatan 5 usulan, Mola Utara 1 usulan, Numana 2 usulan, Wisata Kolo 3 usulan, Wungka 1 usulan, Kelurahan Mandati satu 1 usulan, Kelurahan Mandati Dua 3 usulan, dan kelurahan Mandati tiga 1 usulan.

 

Penulis: Zul Pisani

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Must Read

spot_img