BerandaTNIDanrem 051/Wkt Audiensi Dengan DPD AWPI Provinsi DKI Jakarta, Jalin Sinergitas dan...

Danrem 051/Wkt Audiensi Dengan DPD AWPI Provinsi DKI Jakarta, Jalin Sinergitas dan Kerjasama wujudkan Ketahanan Pangan Nasional*

nakulanews.id , Kabupaten Bekasi – Komandan Korem 051/Wijayakarta menerima audensi dari Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Asosiasi Wartawan Profesional Indonesia (AWPI) Provinsi DKI Jakarta, dalam rangka menjalin sinergitas dan kerjasama antara pihak Korem 051 Wijayakarta dengan insan pers yang tergabung dalam wadah organisasi pers AWPI, Asosiasi Wartawan Profesional Indonesia.

Dalam kunjungan audensi tersebut, dipimpin langsung oleh Ketua AWPI Provinsi DKI Jakarta Abdul Haris, S.I.P., MT. Kwi beserta rombongan pengurus dan anggota, diterima dan disambut baik oleh Danrem 051 Wijayakarta Brigjend Riyanto S.I.P., bertempat di Ruang Tunggu Lobby Kehormatan Korem 051/Wkt, Selasa (19/03/2024).

Dalam sambutannya, Ketua DPD AWPI Provinsi DKI Jakarta, Abdul Haris menyampaikan rasa hormat dan terimakasih yang setinggi tingginya, terkait sambutan hangat Danrem 051 dalam menerima rombongan AWPI sesuai surat permohonan audensi kami yang ditujukan kepada Danrem 051 Wijayakarta.

“Terimakasih kepada Danrem 051 Wijayakarta yang telah menerima kehadiran kami disini layaknya keluarga, hal ini tentu akan membawa kemaslahatan bagi kedua belah pihak” ucap Haris.

Lanjut Haris, mengatakan sebagaimana kita ketahui bersama, Korem 051 Wijayakarta membawahi lima teritorial diantaranya ; Kabupaten Bekasi, Kota Bekasi, Jakarta Timur, Jakarta Selatan dan Depok, karena teritorial Korem 051/Wkt bagian dari Provinsi DKI Jakarta maka dalam hal ini, kami siap menjalin kerjasama, membangun kemitraan dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, yang dilakukan oleh jajaran Korem,” katanya.

Masih kata Haris, karena dalam jajaran pengurus AWPI Provinsi DKI Jakarta ada bidang UMKM dan Koperasi, maka langkah kami, pertama dalam rangka memberikan kesejahteraan kepada pengurus dan anggota, serta kepada masyarakat, jadi kami harus banyak belajar, mohon arahan, bimbingan dan koordinasi yang baik dengan pihak Korem untuk mewujudkan dan merealisasikan program ketahanan pangan di Provinsi DKI Jakarta,” ujarnya.

Pada kesempatan yang sama Danrem 051/ Wkt Brigjen TNI Riyanto, S.I.P., menyampaikan, ucapan terimakasih kepada AWPI yang datang ke Makorem 051/ Wkt untuk melaksanakan silahturahmi dan ingin menjalin kerjasama untuk melaksanakan program ketahanan pangan, seperti memanfaatkan lahan-lahan tidur menjadi lahan produktif untuk pertanian padi, sayur-sayuran, ternak hewan, ikan dan lainnya serta membantu kesulitan masyarakat khususnya di wilayah teritorial Korem 051/Wkt,” ucapnya.

Selain itu, Danrem 051/Wkt menjelaskan program yang sudah dilakukan dan yang akan dilakukan untuk mewujudkan ketahanan pangan, saat ini Korem 051/Wijayakarta bersama PT. Jababeka dan Pemerintah Kabupaten Bekasi mengelola lahan kosong milik PT. Jababeka, Tbk seluas 2,5 Ha sebagai Pertanian di Perkotaan (Urban farming) guna mendukung ketahanan pangan Nasional.

“Termasuk Lahan Pertanian Terpadu Kodam Jaya di Desa Wanajaya, Kecamatan Cibitung, sukses menjadi salah satu daerah percontohan pengembangan sektor tanaman pangan terpadu nasional dalam peningkatan sektor pertanian. Lahan seluas 43 hektar milik Korem 051/Wijayakarta ini berisi lahan pertanian, lahan perternakan, lahan perikanan, lahan perkebunan, green house, dan sektor UMKM masyarakat setempat,” jelas Riyanto.

Disisi lain, saat ini Korem 051/Wkt terus memperkuat kerja sama melalui program ketahanan pangan bersama melalui berbagai program di sejumlah daerah teritorial dengan pemerintah setempat,” terang Riyanto.

“Kemudian upaya yang dilakukan satuan jajaran Korem 051/Wkt bersinergi dengan pemerintah setempat, organisasi lainnya termasuk organisasi profesi wartawan AWPI dalam pemanfaatan lahan-lahan tidur untuk bercocok tanam, peternakan sehingga menjadi lahan produktif untuk meningkatkan ketahanan pangan. Program ketahanan pangan merupakan perintah dari Presiden RI, Panglima TNI, Kasad TNI, sehingga TNI AD harus hadir dan membantu Pemerintah Daerah dalam rangka meningkatkan ketahanan pangan di wilayahnya, minimal diteritorial Korem 051/Wkt,” tutur Danrem 051/Wkt Brigjen Riyanto dihadapan jajaran AWPI Provinsi DKI Jakarta.

Harapannya dengan sinergi dan kerja sama yang baik dengan semua unsur termasuk AWPI, bisa memenuhi serta menyediakan kebutuhan pangan khusus diteritorial Korem 051/Wkt dan juga bagi negara, serta masyarakat, selanjutnya ia menyampaikan juga, Korem 051/Wkt sedang mengelola lahan Kodam jaya di Cijantung untuk peternakan, saat ini telah dibangun beberapa kandang peternakan,” pungkas Danrem 051/Wkt Riyanto.

Pernyataan Danrem 051/Wkt langsung direspon baik oleh Ketua AWPI Provinsi DKI Jakarta beserta jajaran pengurus dan Anggotanya, Siap… ! untuk bisa mendukung dan bekerjasama dengan Korem 051/Wkt merealisasikan semuanya yang menjadi program untuk meningkatkan kesejahteraan kita semua.

Selain Danrem 051/Wkt Brigjen TNI Riyanto, S.I.P dan Ketua AWPI Provinsi DKI Jakarta Abdul Haris, S.I.P., MT.Kwi. Turut hadir dalam audensi, Pasi Lidpam Sintelrem 051/Wkt Myr Inf Ali Anwar Faola didampingi

Penrem 051/Wkt Sali, Pembina AWPI Provinsi DKI Jakarta Dr HC H. Qodiran, S.Pd.I., MSi, Penasehat Dr HC Sastra Suganda, ST. Kwi., M.T.J, Wakil Sekretaris Madsuri, Bidang OKK Wiratno didampingi Maman Nuriman, Bidang Humas D.M Pertiwi.

*(Sumber resmi : Rilis AWPI DPD Provinsi DKI Jakarta)*

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Must Read

spot_img