BerandaTNIBati Komsos Karangdowo Hadiri Rembuk Sunting Tingkat Kecamatan

Bati Komsos Karangdowo Hadiri Rembuk Sunting Tingkat Kecamatan

NAKULANews,Klaten – Pelda Sunarto Bati Komsos Koramil 17/Karangdowo Kodim 0723 Klaten menghadiri Rembuk Stunting tingkat Kecamatan Karangdowo yang diSelenggarakan DINSOS P3AKB yang bertempat di aula Kecamatan Karangdowo Kabupaten Klaten. (14/12/2023)

Diselenggarakannya rembuk tersebut dalam rangka upaya penanganan pencegahan Stunting dan memberikan penyuluhan kebutuhan dan kecukupan gizi kepada pengasuh dan pembinaan untuk tumbuh kembang anak dan ketahanan keluarga.

Camat Karangdowo Tomisila Adhitama, AP.MM yang hadir pada kesempatan tersebut menyampaikan bahwa dalam rangka menurunkan angka stunting sesuai dengan target Nasional tahun 2024 yakni 14 %, maka diharapkan masing masing desa bisa memaksimalkan peran TPPS (Tim Percepatan Penurunan Stunting).

“Dengan melalui peran TPK (Tim Pendamping Keluarga) diharapkan agar bisa mendampingi kasus kasus stunting di wilayahnya masing masing, bisa mengedukasi ibu hamil maupun ibu pasca melahirkan untuk mengkonsumsi gizi dan juga pola asuh.

Sementara itu Bati Komsos Koramil 17/Karangdowo mewakili Danramil 17 Karangdowo menyampaikan bahwa Stunting saat ini menjadi program prioritas untuk ditangani, mulai dari Pemerintah pusat sampai dengan Pemerintah desa.

“Kita harus mensukseskan program ini bersama sama dengan seluruh elemen masyarakat untuk mengatasi stunting ini dengan cara memberikan menghimbau agar masyarakat turut serta menjaga kebersihan lingkungan dan memberikan asupan gizi yang cukup pada anak agar terhindar dari gagal tumbuh kembang,” ucap Pelda Sunarto.

“Stunting sendiri merupakan kondisi gagal tumbuh pada anak balita akibat dari kekurangan gizi kronis yang terjadi sejak bayi dalam kandungan dan pada masa awal setelah anak lahir,” pungkasnya. (maman)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Must Read

spot_img