Senin, November 10, 2025

Buy now

spot_img
Beranda blog

BRI Finance Perluas Akses Aset Produktif Lewat Lelang Online dan Program Pembiayaan Inklusif

0

Jakarta, 3 November 2025 – Sebagai bagian dari komitmen menghadirkan solusi pembiayaan yang inklusif, modern, dan berkelanjutan, PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance), bagian dari BRI Group, kembali menyelenggarakan lelang kendaraan secara daring melalui platform Info Lelang BRI Finance pada 3–7 November 2025. Langkah ini menjadi bagian dari strategi BRI Finance dalam memperluas akses masyarakat terhadap aset kendaraan berkualitas, sekaligus memperkuat transformasi digital perusahaan di sektor pembiayaan otomotif.

Di tengah perubahan perilaku konsumen dan kemajuan teknologi yang pesat, BRI Finance memandang digitalisasi sebagai kunci untuk menjawab kebutuhan pasar yang dinamis. Melalui platform Info Lelang BRI Finance, masyarakat kini dapat mengikuti lelang kendaraan roda empat maupun aset komersial secara real-time dan sepenuhnya online tanpa harus datang ke lokasi fisik. Platform ini dirancang untuk memberikan pengalaman lelang yang aman, transparan, dan efisien. Setiap pengguna dapat memantau proses lelang secara langsung, memperoleh informasi produk yang akurat dan terkini, serta mengambil keputusan dengan lebih mudah. Dengan sistem yang menjunjung tinggi legalitas, akuntabilitas, dan kepatuhan terhadap regulasi, BRI Finance memastikan seluruh proses berjalan kredibel dan terpercaya.

Direktur Utama BRI Finance, Wahyudi Darmawan, menjelaskan bahwa langkah ini merupakan bagian dari transformasi digital perusahaan untuk menghadirkan layanan yang relevan dengan kebutuhan masyarakat masa kini. “Melalui lelang online, kami ingin membuka akses yang lebih luas bagi masyarakat terhadap aset produktif dengan cara yang mudah, aman, dan terjangkau. Ini adalah bagian dari komitmen kami untuk menghadirkan solusi pembiayaan yang relevan dengan gaya hidup digital masyarakat masa kini,” ujar Wahyudi.

Dalam pelaksanaan lelang ini, BRI Finance berkolaborasi dengan balai lelang independen yang memiliki reputasi dan kredibilitas tinggi. Kolaborasi ini menjadi bukti nyata komitmen perusahaan dalam menjaga integritas dan tata kelola yang baik (good governance) di setiap proses bisnis. Selain memperkuat transparansi, sinergi ini juga memastikan bahwa setiap aset yang dilelang telah melalui proses verifikasi yang ketat dan memenuhi standar kualitas BRI Finance.

Selain menghadirkan kemudahan melalui sistem lelang daring, BRI Finance juga terus memperkuat portofolio produk pembiayaan ritel dengan menawarkan Kredit Kendaraan Bermotor (KKB) berdaya saing tinggi. Per 1 Mei 2025, BRI Finance menghadirkan program bunga mulai 0% per tahun untuk mobil baru, 0,66% per bulan untuk mobil bekas, serta 0,7% per bulan untuk motor. Skema pembiayaan ini dirancang untuk memberikan kemudahan bagi nasabah, baik individu maupun pelaku usaha, dalam mewujudkan kepemilikan kendaraan yang produktif dan terjangkau. Informasi lengkap mengenai program KKB dapat diakses melalui laman bri.co.id/kkb-bri

Wahyudi menambahkan, “Lelang online yang transparan serta penawaran KKB dengan bunga 0% per tahun merupakan peluang strategis bagi nasabah BRI untuk memiliki kendaraan dengan cara yang lebih mudah dan efisien. BRI Finance berkomitmen untuk terus mendukung langkah masyarakat dalam mencapai tujuan finansial secara aman, bertanggung jawab, dan berkelanjutan.”

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Kementerian PU dan Kementerian Koperasi Teken Nota Kesepahaman, Percepat Pembangunan Koperasi Merah Putih

0

Jakarta, 8 November 2025 – Kementerian Pekerjaan Umum (PU) bersama Kementerian Koperasi (Kemenkop) secara resmi menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) tentang Sinergi dalam Rangka Percepatan Pembangunan Fisik Gerai, Pergudangan, dan Kelengkapan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih. Penandatanganan ini dilaksanakan di Gedung Kementerian Koperasi, Jakarta, Jumat (7/11/2025).

Langkah kolaboratif ini merupakan tindak lanjut dari Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 17 Tahun 2025 tentang percepatan penguatan infrastruktur Koperasi Merah Putih. Program ini selaras dengan arahan Presiden Prabowo Subianto untuk memperkuat ketahanan pangan nasional melalui pemberdayaan koperasi desa.

Program penguatan infrastruktur ini juga sejalan dengan peluncuran 80.000 Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih yang telah diresmikan pada Peringatan Hari Koperasi Nasional, 12 Juli 2025 lalu.

Menteri Pekerjaan Umum, Dody Hanggodo, menegaskan peran strategis Kementerian PU dalam mendukung pelaksanaan Inpres tersebut.

“Ada peran Kementerian PU di Inpres No. 17 Tahun 2025 ini. Kita akan menyiapkan desain prototipe dan bekerja sama dengan PT Agrinas Pangan Nusantara karena Agrinas yang akan melakukan pembangunan fisiknya,” ujar Menteri Dody.

Menteri Dody menjelaskan bahwa desain prototipe yang disusun oleh Kementerian PU akan mengacu pada standar kualitas bangunan yang aman dan tahan gempa. Aspek ini menjadi prioritas mengingat kondisi geografis Indonesia yang berada di kawasan ring of fire.

“Prototipe ini mengacu pada kualitas bangunan, karena kita berbicara dengan puluhan ribu koperasi di Indonesia. Kami menyadari tidak semua daerah memiliki bahan bangunan yang tahan gempa, sehingga kami akan melakukan supervisi dan koordinasi harian melalui balai di bawah Direktorat Jenderal Cipta Karya dan Bina Konstruksi di setiap daerah,” tambah Menteri Dody.

Lebih lanjut, Menteri Dody menegaskan bahwa Kementerian PU siap mendukung penuh arahan Presiden dalam mempercepat penyediaan infrastruktur ekonomi kerakyatan.

“Prinsipnya kami siap mensupport arahan Presiden Prabowo, sama seperti kami mendukung pembangunan Sekolah Rakyat atau Dapur BGN MBG, hanya kali ini untuk Kemenkop dan Agrinas,” tegas Menteri Dody.

Sementara itu, Menteri Koperasi Ferry Juliantono menyampaikan apresiasinya atas kerja sama strategis lintas kementerian ini.

“Terima kasih, kami baru saja menandatangani nota kesepahaman antara Kementerian Koperasi dan Kementerian PU untuk menindaklanjuti Inpres No. 17 Tahun 2025, di mana masing-masing kementerian mendapatkan tanggung jawab untuk percepatan pembangunan fisik gudang, gerai, dan kelengkapan desa atau kelurahan koperasi Merah Putih yang sudah dan akan dilaksanakan proses pembangunannya tersebut,” ujar Menkop Ferry.

Menkop Ferry menambahkan bahwa rapat penyempurnaan butir-butir kesepahaman juga dihadiri oleh PT Agrinas Pangan Nusantara, yang bertindak selaku pelaksana pembangunan Gerai dan Kelengkapan Koperasi Desa.

“Tadi kami mengadakan rapat untuk menyempurnakan butir-butir kesepahaman dan dihadiri oleh PT Agrinas Pangan Nusantara selaku penerima pekerjaan dari Kementerian Koperasi yang menjalankan konstruksi. Karena Kementerian Koperasi tidak memiliki kapasitas untuk melakukan supervisi, kami dibantu oleh Kementerian PU,” lanjut Menkop Ferry.

Melalui nota kesepahaman ini, Kementerian PU dan Kementerian Koperasi sepakat untuk bersinergi dalam beberapa lingkup kerja sama. Lingkup tersebut meliputi edukasi dan sosialisasi pembangunan fisik koperasi, penyusunan standar gerai dan pergudangan, serta dukungan teknis perencanaan dan pendampingan pembangunan sarana-prasarana koperasi di seluruh Indonesia.

Program kerja ini merupakan bagian dari “Setahun Bekerja, Bergerak – Berdampak” dalam menjalankan ASTA CITA dari Presiden Prabowo Subianto.

#SigapMembangunNegeriUntukRakyat

#SetahunBerdampak

About Biro Komunikasi Kementerian Pekerjaan Umum

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) merupakan kementerian negara dalam Kabinet Merah Putih di Pemerintah Republik Indonesia. Kementerian ini bertugas dalam urusan pekerjaan umum, yaitu: bertugas dan bertanggung jawab atas pembangunan dan pengelolaan infrastruktur di Indonesia, termasuk jalan raya, jembatan, pengelolaan air. Kementerian Pekerjaan Umum bertanggung jawab kepada Presiden. Sejak tanggal 21 Oktober 2024, kementerian dipimpin Dody Hanggodo.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Sambut Usia ke-42, BRI Finance Buka Lowongan Hingga 500 Pekerja

0

Jakarta, 5 November 2025 – Menyambut usia ke-42 tahun, PT BRI Multifinance Indonesia (“BRI Finance”), yang merupakan bagian dari PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk., terus memperkuat komitmennya untuk menjadi perusahaan multifinance terdepan di Indonesia. Seiring dengan bertambahnya usia, BRI Finance menegaskan tekadnya untuk tumbuh lebih besar dan berkontribusi lebih luas bagi masyarakat dengan membuka peluang karir hingga 500 tenaga profesional baru di tahun 2026.

Langkah strategis ini menjadi bagian dari upaya BRI Finance dalam memperluas jaringan bisnis di seluruh Tanah Air sekaligus menciptakan lapangan kerja berkualitas bagi generasi muda Indonesia. Dalam tahap awal, di pertengahan kuartal I tahun 2025, BRI Finance telah mulai membuka rekrutmen untuk posisi Relationship Manager (RM) Konsumer dan Relationship Manager (RM) Komersial.

Sejak berdiri pada tahun 1983 dengan nama PT Sari Usaha Leasing melalui kerja sama antara The Sanwa Bank Limited, Jepang dan BRI, BRI Finance telah melalui perjalanan panjang dalam industri pembiayaan nasional. Setelah melalui sejumlah transformasi dan merger, pada tahun 2016 BRI bersama Yayasan Kesejahteraan Pekerja BRI resmi mengakuisisi seluruh saham perusahaan, menjadikan BRI Finance sebagai anak perusahaan BRI sepenuhnya. Kini, BRI Finance mengoperasikan 27 kantor cabang dan 13 kantor pemasaran yang tersebar di hampir seluruh wilayah Indonesia, mencerminkan komitmen untuk terus memperluas jangkauan layanan bagi masyarakat.

Corporate Secretary BRI Finance, Aditia Fakhri Ramadhani, mengungkapkan bahwa pembukaan kesempatan kerja secara besar-besaran ini merupakan bagian dari strategi jangka panjang perusahaan untuk memperkuat fondasi bisnis dan mempercepat transformasi menuju Top Multifinance di Indonesia.

Pria yang akrab disapa Dhani ini menjelaskan, “Sebagai bagian dari BRI Group, kami mendapatkan dukungan penuh untuk mengembangkan bisnis di berbagai daerah. Kami tidak hanya menawarkan pekerjaan, tetapi juga kesempatan untuk tumbuh, belajar, dan berkontribusi dalam industri pembiayaan nasional. Kesejahteraan serta pengembangan insan BRILiaN BRI Finance adalah prioritas kami.”

Dengan semangat ulang tahun ke-42, BRI Finance menegaskan komitmennya untuk terus melahirkan insan-insan BRILiaN yang siap mendorong pertumbuhan bisnis, memperluas akses pembiayaan, dan menghadirkan layanan yang lebih baik bagi masyarakat di seluruh Indonesia. Melalui rekrutmen ini, BRI Finance berharap dapat menjaring talenta-talenta terbaik yang memiliki semangat, kompetensi, dan nilai sejalan dengan visi perusahaan untuk menjadi perusahaan multifinance unggul dan terpercaya di Indonesia.

“Ulang tahun ke-42 ini menjadi momentum bagi kami untuk memperkuat budaya kerja yang kolaboratif, adaptif, dan berorientasi pada pelayanan. Kami percaya bahwa pertumbuhan bisnis hanya bisa dicapai melalui pertumbuhan sumber daya manusianya,” tambah Dhani.

Berikut informasi terkait pendaftaran lowongan kerja Relationship Manager (RM) di BRI Finance. Kualifikasi minimal yang harus dimiliki oleh pendaftar:

Pendidikan Min. D3/sederajat dari semua jurusan (lebih diutamakan Akuntansi, Manajemen, Ekonomi Perbankan).

Usia maks. 30 Tahun.

Fresh graduate atau minimal memiliki pengalaman 1 tahun dibidang marketing.

Berpenampilan menarik dan memiliki komunikasi yang baik.

Aktif membangun relasi dan menyukai tantangan.

Memiliki daya analisa yang kuat dan memahami Ms. Office.

Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah unit kerja BRI Finance.

Berkelakuan Baik yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).

Mampu mengendarai kendaraan bermotor (Dengan dibuktikan SIM C/A).

Lowongan terbuka saat ini untuk posisi:

1. Relationship Manager (RM) Konsumer

Tugas dan Tanggung Jawab Utama :

Melakukan kegiatan pemasaran untuk pembiayaan kendaraan bermotor (new car/used car/ motorcycle) dan fasilitas dana (refinancing).

Melakukan survei untuk menganalisis kelayakan/kemampuan/reputasi calon debitur berdasarkan kondisi finansial, bisnis dan aspek 5C.

Lokasi Penempatan : Seluruh unit kerja BRI Finance Seluruh Indonesia

2. Relationship Manager (RM) Komersial

Tugas dan Tanggung Jawab Utama :

Melakukan kegiatan pemasaran untuk pembiayaan Truck dan Alat Berat.

Melakukan survei untuk menganalisis kelayakan/kemampuan/reputasi calon debitur berdasarkan kondisi finansial, bisnis dan aspek 5C.

Lokasi Penempatan : Seluruh unit kerja BRI Finance Seluruh Indonesia

Lebih lanjut, calon pelamar dapat mengunjungi laman resmi BRI Finance :

1. Untuk calon pelamar Relationship manager (RM) Konsumer

https://jobs.talentics.id/bri-finance/relationship-manager?hide=other-opportunities

2. Untuk calon pelamar Relationship manager (RM) Komersial

https://jobs.talentics.id/bri-finance/relationship-manager-komersial?hide=other-opportunities

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

KAI Logistik Dukung Purwokerto Velora 2025, Perkuat Pariwisata dan Ekonomi Kerakyatan Melalui Sport Tourism

0

PT Kereta Api Logistik (KAI Logistik), anak perusahaan PT Kereta Api Indonesia (Persero), berkomitmen mendukung pengembangan potensi daerah dan sektor pariwisata nasional melalui partisipasinya dalam ajang Purwokerto Velora 2025, sebuah event sport tourism bersepeda dengan konsep “Unearth The Untold Route” yang digelar pada Minggu 2 November 2025.

Event ini menjadi sarana promosi pariwisata Purwokerto kepada masyarakat luas baik lokal, regional, maupun nasional, dengan memperkenalkan pesona rute dan keindahan alam yang belum banyak dijelajahi. KAI Logistik hadir sebagai mitra pendukung untuk memperkuat sinergi antara transportasi, pariwisata, dan logistik berkelanjutan.

Direktur Pengembangan Usaha KAI Logistik, Riyanta mengungkapkan “Partisipasi KAI Logistik dalam Purwokerto Velora 2025 merupakan wujud dukungan terhadap pengembangan pariwisata, KAI Logistik hadir untuk memberikan kemudahan pengiriman sepeda khususnya, dengan layanan yang aman, cepat, dan tepat. Kami ingin menjadi bagian dari upaya memperkenalkan Purwokerto sebagai destinasi sport tourism yang memiliki daya tarik tersendiri, sekaligus memperkuat konektivitas logistik di wilayah tersebut,”

Sebagai bentuk dukungan nyata, KAI Logistik juga menghadirkan promo khusus bertajuk “Gowes Tanpa Ribet”, berupa diskon 20% untuk pengiriman sepeda bagi pengunjung dan peserta Purwokerto Velora 2025. Promo ini berlaku hingga 30 November 2025, dan dapat dinikmati di seluruh layanan pengiriman KAI Logistik. “Melalui kolaborasi seperti ini, kami tidak hanya hadir sebagai penyedia layanan logistik, tetapi juga sebagai mitra pertumbuhan ekonomi daerah. KAI Logistik terus berinovasi menghadirkan layanan yang efisien, inklusif, dan berdampak sosial positif,” tambah Riyanta.

Selain itu, KAI Logistik turut memperkenalkan Program Kemitraan sebagai inisiatif untuk mendorong ekonomi kerakyatan, membuka lapangan kerja baru, serta memperkuat rantai logistik di tingkat daerah dan nasional. Program ini merupakan bagian dari komitmen perusahaan dalam mendukung Pembangunan berkelanjutan dan pemberdayaan masyarakat di sekitar wilayah operasional. Melalui Program Kemitraan ini, KAI Logistik juga mendorong tumbuhnya wirausaha mandiri yang dapat dijalankan oleh berbagai kalangan, mulai dari ibu rumah tangga hingga mahasiswa, sebagai upaya nyata menciptakan ekosistem logistik yang inklusif dan produktif.

KAI Logistik percaya bahwa pengembangan pariwisata dan sport tourism seperti Purwokerto Velora dapat menjadi motor penggerak ekonomi lokal yang sejalan dengan prinsip sustainability dan konektivitas nasional. Melalui dukungan terhadap kegiatan ini, perusahaan mempertegas perannya sebagai mitra logistik terpercaya yang turut menggerakkan potensi daerah dan masyarakat Indonesia.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Join PetroSync ASME Training — Elevate Skills, Drive Engineering Excellence

0
Join PetroSync ASME Training to sharpen skills, enhance team performance, and lead with confidence in the fast-paced oil and gas industry.

The Cost of Standing Still in a Rapid Industry

In today’s oil and gas landscape, speed defines success. While competitors invest in upskilling their teams and mastering new standards, many companies remain hesitant — waiting for the “right time.” But in engineering, waiting is what costs the most. The price of inaction often shows up as project delays, safety issues, and missed business opportunities.

Every leader knows that one small error in design or maintenance can translate into millions of dollars lost. That’s why forward-thinking companies are turning to ASME-certified training to stay ahead. When your competitors are evolving, standing still means falling behind.

Where Engineering Standards Define Market Leadership

Precision is no longer a luxury — it’s the baseline for market survival. As regulations become stricter and client expectations grow, aligning your team with global ASME standards is the smartest move you can make.

Whether it’s maintaining boiler integrity through the ASME Section I training, ensuring piping reliability with the ASME B31.3 training, or mastering vessel safety under the ASME Section VIII training, every certification equips your engineers with the precision and confidence to lead complex projects — not follow them.

ASME Training: Turning Technical Skill into Strategic Advantage

Imagine this: a single training investment today can boost your team’s productivity by up to 30%, improve operational efficiency by 25%, and cut maintenance-related costs by nearly 20% — numbers proven across industries through continuous learning and smart automation, including the adoption of AI-driven chatbots for technical support and documentation.

At PetroSync, we believe technical excellence must go hand-in-hand with strategic growth. Our ASME PCC-2 training focuses on repair and maintenance standards that help your team make real-time, data-driven decisions — reducing downtime, enhancing safety, and driving long-term savings.

Build Confidence. Lead Innovation. Outpace the Rest.

The difference between a company that survives and one that leads is the willingness to invest in people. By joining PetroSync’s ASME training, you’re not just building skills — you’re creating leaders who think critically, act decisively, and execute with precision.

From understanding ASME codes to implementing real-world applications, each program is designed to help you and your team elevate competence, boost credibility, and accelerate business growth.

The question is no longer if you should upgrade — it’s how soon before your competitors do.

About PetroSync Global Internasional
PetroSync was established in Singapore in 2010 and began its expansion into Indonesia in 2013. To this day, PetroSync has become a leading oil and gas training provider, with a participant passing rate as high as 90%.
This Press Release has also been published on VRITIMES

KAI Logistik Sabet Penghargaan Indonesia Best CMO Awards 2025

0

PT Kereta Api Logistik (KAI Logistik), anak perusahaan PT Kereta Api Indonesia (Persero), berhasil meraih penghargaan dalam ajang Indonesia Best CMO Awards 2025. Penghargaan diberikan kepada Direktur Pengembangan Usaha KAI Logistik, Riyanta sebagai Best Chief Marketing Officer (CMO) 2025 untuk kategori Logistic & Courier di Hotel Sultan Jakarta pada Jumat pekan lalu (31/10).

Penghargaan ini diselenggarakan oleh Warta Ekonomi dalam ajang Indonesia Best CMO Awards 2025 dengan tema “Redefining the CMO Role in Indonesia’s Dynamic Market Landscape to Shape the Future of Brand and Business Growth” merupakan wadah apresiasi bagi para Chief Marketing Officer (CMO) terbaik di Indonesia atas kontribusi, inovasi, dan kepemimpinan strategis dalam menghadapi dinamika bisnis yang terus berkembang.

“Penghargaan ini merupakan hasil kerja keras seluruh insan KAI Logistik dalam mewujudkan visi perusahaan sebagai penyedia layanan logistik terintegrasi berbasis transportasi kereta api yang andal dan kompetitif. Kami akan terus menghadirkan inovasi dan layanan terbaik demi mendukung transformasi logistik nasional,” ujar Riyanta, Direktur Pengembangan Usaha KAI Logistik.

Proses penilaian mencakup periode tahun 2024 hingga 2025, dengan sejumlah indikator utama yang menjadi dasar evaluasi. Penilaian dilakukan terhadap kreativitas dalam merancang strategi pemasaran yang inovatif dan relevan dengan dinamika pasar, kemampuan memperkuat ekuitas merek dan pengaruh brand di mata publik, serta kepemimpinan dalam mendorong transformasi digital yang berorientasi pada pelanggan. Selain itu, aspek visibilitas dan eksposur merek juga menjadi bagian penting dalam penilaian, mencakup konsistensi pesan brand, kualitas narasi publikasi, hingga tingkat engagement yang berkontribusi terhadap reputasi dan kredibilitas perusahaan.

Capaian ini menjadi refleksi KAI Logistik dalam menghadirkan inovasi berkelanjutan di bidang logistik nasional, sekaligus mempertegas peran perusahaan dalam mendukung transformasi sektor logistik di Indonesia. Komitmen terhadap inovasi dan kolaborasi strategis mendorong KAI Logistik untuk terus menciptakan layanan logistik yang efisien, adaptif, dan memberikan nilai tambah bagi pelanggan serta mitra usaha di seluruh Indonesia.

Selama dua tahun terakhir, berbagai inisiatif strategis berhasil dijalankan oleh KAI Logistik, antara lain perluasan jangkauan layanan, optimalisasi dan penyempurnaan platform digital KAI Logistik TRAX. Upaya tersebut tidak hanya meningkatkan kemudahan pelanggan dalam pemesanan dan pelacakan pengiriman, tetapi juga memperkuat posisi KAI Logistik dalam ekosistem logistik nasional yang modern dan berdaya saing.

“Pencapaian ini semakin memperkuat tekad KAI Logistik untuk melanjutkan agenda transformasi dan memperluas peran strategisnya dalam menciptakan ekosistem logistik nasional yang terintegrasi, efisien, dan berkelanjutan.” tutup Riyanta.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Kementerian PU Gelar Apel Serentak Kesiapsiagaan Nasional Hadapi Musim Penghujan, Tiga Pilar Ditekankan

0
Kementerian Pekerjaan Umum (PU) menyelenggarakan Apel Kesiapsiagaan Menghadapi Musim Penghujan serta Kesiapsiagaan Infrastruktur Jalan Tol dan Jalan Nasional menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025/2026. Apel yang dilaksanakan di Bandung, Selasa (4/11/2025), dipimpin langsung oleh Menteri PU Dody Hanggodo.

Kegiatan ini dihadiri secara hibrida oleh jajaran pimpinan tinggi madya dan pratama, Kepala Balai Besar/Balai di seluruh Indonesia, serta perwakilan dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Menteri PU Dody Hanggodo menyatakan bahwa apel ini menjadi momentum konsolidasi besar seluruh jajaran Kementerian PU. Tujuannya adalah untuk memastikan infrastruktur Indonesia tetap tangguh, aman, dan siap menghadapi cuaca ekstrem, serta lonjakan arus mobilitas masyarakat menjelang Nataru dan Mudik Lebaran 2026.

“Kita bukan sekadar apel siaga. Hari ini kita meneguhkan jati diri sebagai penjaga urat nadi bangsa. Tugas kita adalah memastikan kehidupan tetap mengalir bahkan di tengah badai dan kepadatan layanan puncak,” kata Menteri Dody dalam sambutannya.

Dalam arahannya, Menteri Dody menekankan tiga pilar utama kesiapsiagaan nasional yang menjadi panduan kerja seluruh jajaran Kementerian PU.

Pilar pertama adalah infrastruktur dan keselamatan publik. Seluruh infrastruktur sumber daya air seperti bendungan, sungai, dan drainase, serta infrastruktur konektivitas seperti jembatan hingga jalan nasional diperintahkan untuk diperiksa menyeluruh.

“Cek volume waduk, pintu pelimpah, dan pastikan tidak ada sumbatan. Semua fasilitas jalan, bahu, dan rest area harus siap sebelum puncak Nataru. Jika diperlukan, Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC) akan dikerahkan untuk mengantisipasi curah hujan ekstrem,” jelas Menteri Dody.

Pilar kedua adalah komando terpadu dan teknologi respon cepat. Menteri Dody menyoroti pentingnya satu komando dari pusat hingga lapangan.

“Kecepatan data berarti kecepatan aksi. Gunakan pemetaan risiko berbasis teknologi dan laporan real-time untuk setiap situasi darurat,” ujar Menteri Dody.

Menteri Dody menambahkan bahwa kolaborasi lintas lembaga menjadi kunci efektivitas di lapangan. Kolaborasi lintas lembaga dengan BNPB, BMKG, Kementerian Perhubungan, TNI-Polri, dan pemerintah daerah juga menjadi kunci efektivitas lapangan.

Pilar ketiga adalah pelayanan publik yang manusiawi dan berkelanjutan. Kementerian PU akan menyiapkan Posko Siaga Nataru di berbagai titik strategis dengan fasilitas lengkap, mulai dari toilet bersih, musala, tempat istirahat, hingga layanan kesehatan.

“Infrastruktur tidak hanya dibangun pemerintah, tetapi dijaga oleh seluruh rakyat Indonesia,” pesan Menteri Dody.

Menutup arahannya, Menteri Dody menegaskan bahwa setiap unsur Kementerian PU wajib bertindak cepat, cermat, dan empatik dalam menjalankan tugas. “Keselamatan masyarakat adalah tanggung jawab moral kita. Setiap jalan yang mantap, setiap sungai yang mengalir lancar, dan setiap posko yang ramah di sanalah negara hadir melalui tangan dan hati insan Kementerian PU,” tegas Menteri Dody.

Melalui apel kesiapsiagaan ini, didukung semangat gotong royong dan profesionalisme, Kementerian PU berkomitmen untuk menjadi garda terdepan dalam menjaga keselamatan rakyat dan memastikan infrastruktur nasional siap menghadapi tantangan cuaca ekstrem serta lonjakan mobilitas menjelang akhir tahun.

Program kerja ini merupakan bagian dari “Setahun Bekerja, Bergerak – Berdampak” dalam menjalankan ASTA CITA dari Presiden Prabowo Subianto.

#SigapMembangunNegeriUntukRakyat

#SetahunBerdampak

Tentang Biro Komunikasi Kementerian Pekerjaan Umum
Kementerian Pekerjaan Umum (PU) merupakan kementerian negara dalam Kabinet Merah Putih di Pemerintah Republik Indonesia. Kementerian ini bertugas dalam urusan pekerjaan umum, yaitu: bertugas dan bertanggung jawab atas pembangunan dan pengelolaan infrastruktur di Indonesia, termasuk jalan raya, jembatan, pengelolaan air. Kementerian Pekerjaan Umum bertanggung jawab kepada Presiden. Sejak tanggal 21 Oktober 2024, kementerian dipimpin Dody Hanggodo.
Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Lawang Pitu Siap Menggebrak Kota Tegal dengan Konser dan Album Baru

0

Kota Bekasi – Kota Tegal, Jawa Tengah, akan menjadi tuan rumah konser musik spektakuler yang tidak hanya akan mengguncang kota, tetapi juga menjadi momen bersejarah bagi para penggemar Lawang Pitu. Grup musik yang dikenal dengan lagu-lagu rocknya ini akan menggelar konser “Intimate Concert Collaboration with Part Two Lawang Pitu” di Citywalk, Kota Tegal, pada tanggal 22 November 2025.

Konser ini akan menjadi lebih spesial karena bertepatan dengan peluncuran album kedua Lawang Pitu, yang berjudul “Lahir untuk Jadi Pemenang”. Album ini dipastikan akan semakin memanjakan para penggemar dengan nuansa musik rock yang lebih matang dan kuat.

“Harapan Asisi, launching album kedua ini tentu bagi Lawang Pitu, makin sukses dan lancar dan juga buat para penggemar makin cinta dengan musik rock Lawang Pitu,” ungkap Asisi, punggawa Lawang Pitu.

Konser ini akan menghadirkan sejumlah musisi papan atas, termasuk Gitaris Eet Sjahranie Edane, Edwin Cokelat, Windy Saraswati Takeover, Irang Arkad (Boomerang), John Paul Ivan (Boomerang), serta model videoklip Audra. Konser ini dipastikan akan menjadi acara musik terbesar di Kota Tegal tahun ini.

Konser ini akan digelar secara gratis dan terbuka untuk umum, sehingga para penggemar musik di Kota Tegal dan sekitarnya dapat menyaksikan langsung aksi panggung Lawang Pitu dan para musisi tamu spesial. Jadi, jangan sampai ketinggalan! Saksikan konser “Intimate Concert Collaboration with Part Two Lawang Pitu” dan rasakan sendiri keseruan dan energi yang akan dihadirkan oleh Lawang Pitu dan para musisi tamu spesial. Catat tanggalnya, 22 November 2025, dan siap-siap untuk bergoyang bersama Lawang Pitu!

Direktur ToBe Institute: Sudah Saatnya Gelar Pahlawan Nasional Diberikan kepada Soeharto.

0

Jakarta, 8 November 2025 — Direktur Eksekutif ToBe Institute, Mochamad Imamudinussalam S.I.Kom angkat bicara menanggapi gelombang penolakan dari sejumlah organisasi masyarakat sipil terhadap wacana pemberian gelar Pahlawan Nasional kepada Presiden Soeharto. Menurutnya, pandangan yang menolak penghargaan tersebut perlu ditimbang ulang secara objektif agar tidak terjebak pada penilaian sepihak terhadap sejarah bangsa.

“Kita harus membaca sejarah dengan kepala dingin dan perspektif utuh. Soeharto adalah bagian penting dari perjalanan republik ini, dengan jasa yang nyata dan kontribusi besar terhadap menjaga kedaulatan bangsa dari agresi militer asing dan juga terhadap pembangunan nasional. Menolak pemberian gelar hanya karena menyoroti sisi gelap masa pemerintahannya adalah bentuk penyederhanaan sejarah,” ujar Direktur Eksekutif ToBe Instutute yang biasa disapa Imamuddin di Jakarta, hari ini.

Imamuddin menjelaskan bahwa konteks kepemimpinan Soeharto tidak bisa dilepaskan dari situasi geopolitik yang penuh ancaman pada masa itu. Indonesia baru saja keluar dari konflik ideologis dan menghadapi risiko disintegrasi nasional. Pasca kemerdekaan Soeharto yang juga dekat dengan Jenderal Sudirman mempertahankan wilayah Yogyakarta, memimpin operasi penumpasan komunis G30S/PKI, dan keberhasilan Supersemar. Kebijakan-kebijakan yang dianggap keras harus dilihat dalam bingkai keamanan negara, bukan semata dari kacamata masa kini yang damai.

“Kita tidak bisa menulis ulang sejarah dengan menghapus kontribusi yang terbukti mengangkat Indonesia dari krisis menuju stabilitas. Soeharto juga dekat dengan jenderal Sudirman, ditugaskan mempertahankan Yogyakarta dari agresi. Apalagi beliau adalah Presiden kedua RI” tegasnya.

“Program seperti swasembada pangan, pembangunan infrastruktur desa, teknologi, peningkatan kesejahteraan petani, hingga kebijakan ekonomi yang pro-rakyat. Kita tidak boleh menutup mata,” jelasnya.

Ia juga menepis anggapan bahwa pemberian gelar pahlawan merupakan bentuk pemutihan sejarah atau legitimasi politik. Menurutnya, penghargaan kenegaraan tidak berarti menghapus kritik, melainkan mengakui kontribusi luar biasa seseorang terhadap bangsa dan negara.

“Gelar pahlawan merupakan pengakuan atas jasa besar yang telah memberi arah bagi perjalanan Indonesia. Kalau standar penilaian kita adalah kesempurnaan moral, maka tak seorang pun akan layak disebut pahlawan,” kata Imam.

Lebih jauh, ia mengingatkan bahwa mekanisme pemberian gelar Pahlawan Nasional sudah diatur dengan ketat, sudah ada tim, melalui proses verifikasi dan pertimbangan Dewan Gelar serta Kementerian Sosial. Karena itu, tudingan bahwa prosesnya tertutup atau sarat kepentingan politik dinilai tidak berdasar.

“Usulan Soeharto menjadi pahlawan nasional itu sudah berkali-kali diusulkan, tahun 2008, 2010, 2015, dan 2016. Dan sebagian besar suara DPR dan para tokoh juga setuju. Jadi mau apalagi” ujarnya menegaskan.

Di akhir pernyataannya, Imamuddin menekankan pentingnya melihat sejarah secara adil, bukan emosional.”Bangsa besar adalah bangsa yang berani berdamai dengan masa lalunya secara utuh,” tutup M. Imamuddinussalam, Direktur Eksekutif ToBe Institute.

BRI Finance Buka Kesempatan Kerja Hingga 500 Orang di Tahun 2026

0

Jakarta, 5 November 2025 – Sebagai bagian dari PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk, PT BRI Multifinance Indonesia (“BRI Finance”) terus memperkuat perannya sebagai penyedia solusi pembiayaan yang inovatif dan kredibel di Tanah Air. Dalam rangka ekspansi bisnis dan transformasi layanan yang lebih luas, BRI Finance menargetkan untuk membuka kesempatan kerja bagi hingga 500 tenaga profesional baru di tahun 2026.

Langkah ini menjadi bagian dari komitmen BRI Finance untuk memperluas jangkauan bisnis di seluruh Indonesia sekaligus menciptakan lapangan kerja berkualitas bagi generasi muda Indonesia. Di tahap awal, pada pertengahan kuartal I tahun 2025, BRI Finance telah membuka lowongan kerja untuk posisi Relationship Manager (RM) Konsumer dan Relationship Manager (RM) Komersial.

Didirikan pada tahun 1983 dengan nama PT Sari Usaha Leasing melalui kerja sama The Sanwa Bank Limited, Jepang, dan BRI, perusahaan ini telah mengalami berbagai perubahan strategis hingga akhirnya di tahun 2016, seluruh sahamnya diakuisisi oleh BRI dan Yayasan Kesejahteraan Pekerja BRI. Sejak saat itu, BRI Finance resmi menjadi anak perusahaan BRI sepenuhnya. Hingga sekarang BRI Finance telah mengoperasikan 27 kantor cabang dan 13 kantor pemasaran yang tersebar di hampir seluruh wilayah Indonesia.

Direktur Utama BRI Finance, Wahyudi Darmawan, menyampaikan bahwa rencana rekrutmen besar-besaran ini menjadi bagian dari strategi jangka panjang perusahaan untuk memperkuat kapabilitas bisnis dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. “Sebagai bagian dari BRI Group, kami mendapatkan dukungan penuh untuk mengembangkan bisnis di berbagai daerah. Kami tidak hanya menawarkan pekerjaan, tetapi juga kesempatan untuk tumbuh, belajar, dan berkontribusi dalam industri pembiayaan nasional. Kesejahteraan serta pengembangan insan BRILiaN BRI Finance adalah prioritas kami,” jelas Wahyudi.

Berikut informasi terkait pendaftaran lowongan kerja Relationship Manager (RM) di BRI Finance. Kualifikasi minimal yang harus dimiliki oleh pendaftar:

Pendidikan Min. D3/sederajat dari semua jurusan (lebih diutamakan Akuntansi, Manajemen, Ekonomi Perbankan).

Usia maks. 30 Tahun.

Fresh graduate atau minimal memiliki pengalaman 1 tahun dibidang marketing.

Berpenampilan menarik dan memiliki komunikasi yang baik.

Aktif membangun relasi dan menyukai tantangan.

Memiliki daya analisa yang kuat dan memahami Ms. Office.

Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah unit kerja BRI Finance.

Berkelakuan Baik yang dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).

Mampu mengendarai kendaraan bermotor (Dengan dibuktikan SIM C/A).

Lowongan terbuka saat ini untuk posisi:

1. Relationship Manager (RM) Konsumer

Tugas dan Tanggung Jawab Utama :

Melakukan kegiatan pemasaran untuk pembiayaan kendaraan bermotor (new car/used car/ motorcycle) dan fasilitas dana (refinancing).

Melakukan survei untuk menganalisis kelayakan/kemampuan/reputasi calon debitur berdasarkan kondisi finansial, bisnis dan aspek 5C.

Lokasi Penempatan : Seluruh unit kerja BRI Finance Seluruh Indonesia

2. Relationship Manager (RM) Komersial

Tugas dan Tanggung Jawab Utama :

Melakukan kegiatan pemasaran untuk pembiayaan Truck dan Alat Berat.

Melakukan survei untuk menganalisis kelayakan/kemampuan/reputasi calon debitur berdasarkan kondisi finansial, bisnis dan aspek 5C.

Lokasi Penempatan : Seluruh unit kerja BRI Finance Seluruh Indonesia

Lebih lanjut, calon pelamar dapat mengunjungi laman resmi BRI Finance :

1. Untuk calon pelamar Relationship manager (RM) Konsumer

https://jobs.talentics.id/bri-finance/relationship-manager?hide=other-opportunities

2. Untuk calon pelamar Relationship manager (RM) Komersial

https://jobs.talentics.id/bri-finance/relationship-manager-komersial?hide=other-opportunities

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES